SULTRA.KABARDAERAH.COM, BUTON UTARA – Pemerintah Daerah Kabupaten Kabupaten Buton Utara (Butur), melepas secara resmi kontingen untuk berlaga di tingkat provinsi se-Sulawesi Tenggara (Sultra).
Kontingen yang dilepas berjumlah 16 orang, terdiri dari 10 orang cabang olahraga bola basket, 4 orang bulu tangkis dan 2 orang Paskibraka (pasukan pengibar bendera pusaka).
Pertandingan olahraga dan seleksi Paskibraka akan digelar di Kendari, mulai tanggal 17 sampai 24 Mei 2022.
Seremonial pelepasan dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Butur Ahali, didampingi Sekda Butur Muh Hardy Muslim, bertempat di Kantor Sekretariat Daerah setempat, Sabtu (14/5/2022).
Dalam sambutannya, Ahali berharap kepada para atlit untuk menunjukkan yang terbaik.
“Tunjukkan Butur bisa bersaing dan tujukkan kita bisa unggul seperti daerah lain. Jangan ciut, kita sejajajar sama dengan peserta yang lain, jaga nama baik Kabupaten Butur, persembahkan yang terbaik untuk daerahmu, jaga keselamatan, jaga kesehatan dan kekompakan jahan lupa berdoa,” ujarnya.
Kepada pelatih, Ahali juga berpesan agar mendampingi dan membimbing atlit untuk bersiap berlaga di ajang kompetisi ini.
“Para pendamping bimbing generasi kita berikan yang terbaik,” tandasnya.
Sementara itu, Kepala Dispora Butur, Harlin Hari, juga mendorong para atlit untuk terus semangat mengejar prestasi membawa nama daerah di tingkat provinsi.
Apalagi, di tengah kondisi pandemi Covid-19, walaupun sudah melandai, dia tak lupa berpesan kepada kontingen agar dapat selalu menjaga kesehatan dan terus disiplin menjalankan protokol kesehatan.
Menurutnya, ajang tersebut menjadi momentum pemersatu dalam mempererat kebangsaan dan menyambung rasa persaudaraan dengan kontingen provinsi, dengan menjunjung tinggi semangat sportivitas
“Kita harus menjadi terbaik. Jaga sportifitas jaga kekompakan dan tetap menjaga protokol kesehatan,” pungkasnya.
Laporan: Ardian Saban
Discussion about this post