SULTRA.KABARDAERAH.COM- Pasangan Calon Bupati Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) Anton – Abbas yang di usung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan PDI-P dan Partai Kebangkitan Bangsa PKB, bertekad jadikan Kolaka Utara unggul di semua sektor.
Tekad kedua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati ini menjadikan Kolaka Utara unggul di semua sektor di sampaikan di hadapan ribuan masyarakat Kolut pada kegiatan Deklarasi pekan lalu di Alun-alun Kota Lasusua, Kamis (05) 09/2024).
Selain menjadikan Kolut Unggul di semua sektor, pasangan yang bertagline “Andalanku” ini masih banyak program lainnya yang bakal di lakukannya jika di rahmati oleh Allah SWT dan di beri kepercayaan oleh masyarakat.
Calon Bupati H.Anton, Mengatakan bahwa tekad utama bukan hanya menjadikan Kolut unggul hanya pada sektor ekonomi, pihaknya juga akan membawa Kolut unggul pada sektor pendidikan, kesehatan, dan pembangunan infrastruktur secara merata. Selain itu, pihaknya juga berkomitmen untuk menaikkan gaji honorer seperti guru, tenaga kesehatan dan tenaga tehnis.
“Silahkan tagih janji kami ketika kami sudah jadi Bupati dan Wakil Bupati”Kata Anton.
Sementara itu, H. Abbas Calon Wakil Bupati sepakat dan berkomitmen jika terpilih akan betul betul bekerja dan berusaha menjadikan Kolut lebih maju dan lebih sejahtera
“Jika Kami terpilih, kami akan bekerja keras untuk menjadikan Kolut lebih maju”Ungkapnya.
Untuk di ketahui, H.Abbas sebelumnya pernah menjadi Wakil Bupati Kolut pada periode 2017 – 2022.
Berikut program unggulan pasangan Anton – Abbas.
1. Bantuan 200 Juta/Desa.
2. Peningkatan TPP dan Pemberian TUKIN bagi ASN.
3. Peningkatan Insentif bagi Perangkat Lurah/Desa.
4. Kenaikan Gaji bagi tenaga honorer (Guru, Nakes, dan Tenaga Teknis/Administrasi).
Program Kolut Mandiri dan Sejaterah :
1. Program Kakao Plus melalui Pemberdayaan masyarakat.
2. Penguatan kapasitas UMKM dan Gabungan Kalampok Tani melalui Bantuan Modal Usaha Bunga 0 (Nol) Persen.
3. Pembentukan Kawasan Agropolitan dan Peningkatan Insentif bagi Penyuluh Pertanian.
Program Kolut dalam Tata Kelola Sumber Daya dan Lingkungan :
1. Rehabilitasi lahan kritis dan lahan pasca Tambang.
2. Progam pembentukan satu Satgas (llegal Mining, Tanah, Ilegal Logging, Ilegal Fishing) 1 Kecamatan.
3. Penurunan status Hutan dan Inventarisasi alih fungsi Lahan.
4. Sertifikasi lahan-iahan permukiman dan Perkebunan.
Program Kolut dalam Pemerataan dan Interkoneksitas Infrastruktur Daerah :
1. Pembangunan Stadion Sepak Bola Bertaraf Nasional.
2. Pembangunan Jalan antar Kecamatan dari Katoi sampai Batuputih.
3. Pembangunan dan Penataan Sistem transportasi darat, sungai dan laut.
4. Peningkatan ketersediaan dan mutu jaringan suplai air bersih dan listrik.
5. Program Penyediaan Wifi gratis ditempat-tempat umum (Smart City).
6. Pembangunan dan renovasi sarana dan prasarana pendidikan dan kesehatan.
Adapun Visi Paslon Anton – Abbas
1. Membangun Sumber Daya Manusia yang Berkarakter Berlandaskan Nilai Agama dan Budaya.
2. Meningkatkan tata kelola Pemerintahan Daerah dan kualitas pelayanan publik.
3. Meningkatkan kemandirian ekonomi dan kesejahteraan rakyat.
4. Meningkatkan pengelolaan sumberdaya Alam dan Lingkungan Hidup yang berkelanjutan.
5. Meningkatkan pemerataan, interkoneksitas dan kemajuan Infrastruktur Daerah.
Kontributor : Mursin
Discussion about this post